Kampus

Kampus

MediaMU.COM

Apr 29, 2024
Otomatis
Mode Gelap
Mode Terang
Breaking
Resmi Dikukuhkan, Dua Guru Besar UMY Fokuskan Pemberlakuan Hukum dan Identitas Keislaman di Indonesia Lebih dari 30 Negara Siap meriahkan Festival Budaya Internasional UMY Syawalan Jadi Momentum UMY Silaturahmi dengan Guru BK SMA/MA/SMK Se-DIY Pertama Kali! UAD akan Adakan Shalat Idulfitri di Lapangan Bola UMY Berikan 1700 Bingkisan Idulfitri kepada Guru TK ABA dan Muhammadiyah Tim Dosen UAD Dampingi Usaha Pasir Kucing BUMKal Hargomulyo Gunung Kidul Dosen Vokasi UMY Tingkatkan Pengelolaan Keuangan PMI di Taiwan Bertambah Tiga, Guru Besar UMY Kini Jadi yang Terbanyak di Antara PTS se-DIY Lima Mahasiswa UMY Lolos Seleksi Indonesian International Student Mobility Awards 2024 Dalam Industrial Gathering Forum, Lulusan UMY Dinilai Memuaskan Oleh Mitra Kerja UMY Buka Peluang Kerja Sama Baru Dalam Kunjungannya ke Brunei Darussalam UKM Tapak Suci UMY Rebut 6 Emas & Gelar Pesilat Terbaik Ramadhan Hadir Lagi, Mahasiswa Penuhi Kajian Masjid KH Ahmad Dahlan UMY UMY Bagikan 5000 Takjil kepada Mahasiswa Secara Drive Thru Selama Ramadhan Kompetisi Robotik Jadi Ajang Teknik Elektro UMY Wujudkan Indonesia Emas Respons Perubahan Iklim dan Hubungannya dengan Sektor Konstruksi, Wasekjen PII Beri Pesan 38 Insinyur Baru UMY Untuk Jaga Lingkungan UAD Kembali Pelopori Pemberian Jabatan Fungsional Tenaga Kependidikan Jadi Tujuan Wisata, UMY Ajak Siswa SMA Nikmati Suasana Berkuliah di UMY 1.253 Mahasiswa UMY Diwisuda, LLDIKTI : Sukses Tak Hanya Soal Ijazah Tapi Juga Kecerdasan Mental Dengan Program ‘Polisi’ Tim KKN UAD Tingkatkan Minat Literasi Anak-anak

Dosen dan Mahasiswa UAD Beri Kiat-kiat Digital Marketing untuk UMKM di Mergangsan

Pelatihan Digital Marketing untuk UMKM Mergangsan oleh Dosen dan Mahasiswa UAD. Foto: Tim KKN UAD

YOGYA - Para pengusaha UMKM di Kampung Kepanasan, Mergangsan, Yogyakarta mengikuti Pelatihan Digital Marketing yang diadakan Dosen dan Mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan (UAD), hari Ahad (24/12). Pelatihan ini diisi oleh Prayudha, M.A, Dosen Digital Journalism di Prodi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) UAD dan sejumlah Mahasiswa peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) di sana.

Di pelatihan ini, Prayudha dan mahasiswa berbagi kiat pemasaran digital bagi pelaku UMKM  berharap bisa meningkatkan produktivitas dengan memulai pemasaran digital. Apalagi terdapat sejumlah pengrajin kulit di kampung yang terletak di bantaran suangi Code tersebut danereka masih memasarkan produknya secara tradisional.

"Pengrajin kulit ingin agar produk mereka bisa dipasarkan melalui online shop dan bisa promosi di media sosial," ujar Aditya Ircham, Ketua tim KKN. Bahkan, ia bersama tim KKN membuatkan akun toko daring dan akun sosial media Tiktok sebelum pelatihan.

Pada materi awal, Prayudha menunjukan data begitu besarnya peluang pemasaran digital. Ia mengutip data Hootsuite 2023 yang menunjukan pengguna online shop mengalami kenaikan 6 hingga 8 persen di banding tahun sebelumnya. Transaksi di online shop paling banyak adalah untuk pembelian barang elektronik disusul dengan barang hobi dan berikutnya fesyen.

"Jadi rugi kalau ibu semua tidak menjual kerajinan kulitnya secara online," ujar Prayudha pada para peserta.

Materi berikutnya berisi tentang bagaimana praktik berjualan di platform daring, seperti Shopee dan Tokopedia. Peserta pelatihan yang sudah dibuatkan akun kemudian diajak mempraktikan langsung detil transaksi.

Peserta juga mendapatkan materi tentang foto produk dari salah satu mahasiswa yang memang seorang fotografer. Kualitas foto produk, terlebih bagi produk fashion, adalah faktor penting untuk menarik pembeli. (*) 

Berita ini diterima Mediamu dari Prayudha, M.A. (Dosen Digital Journalism PBI UAD) 

Comment

Your email address will not be published

There are no comments here yet
Be the first to comment here