Gelar Tabligh Akbar Bersama Adi Hidayat, UMY Salurkan 8,2 M untuk Beasiswa

Gelar Tabligh Akbar Bersama Adi Hidayat, UMY Salurkan 8,2 M untuk Beasiswa

Smallest Font
Largest Font

YOGYA - Menjadi kontribusi dalam menyebarluaskan visi Islam berkemajuan yang dikedepankan oleh Muhammadiyah, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) kembali menggelar Tabligh Akbar bersama Ustadz Adi Hidayat, M.A., Ph.D. Dilaksanakan pada Minggu pagi (19/1) di Sportorium UMY, kajian ini merupakan bentuk kerja sama antara UMY dengan Majelis Tabligh PP Muhammadiyah yang dihadiri oleh ribuan mahasiswa dan masyarakat umum.

Di kesempatan yang sama, UMY meluncurkan lima program beasiswa untuk tahun 2025. Seluruhnya bernilai lebih dari 8,2 miliar rupiah, dan terdiri dari Beasiswa Hafizh, Beasiswa Qori’, Beasiswa Kader Unggulan Muhammadiyah, Beasiswa Tapak Suci, dan Beasiswa Dai. Wakil Rektor UMY Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan AIK, Prof. Faris Al-Fadhat, M.A., Ph.D. menyampaikan bahwa UMY merupakan perguruan tinggi yang awal mula berdirinya banyak dibantu masyarakat. Sebagai bentuk kesyukuran, program beasiswa ini adalah penyebarluasan manfaat kepada masyarakat Indonesia.

Advertisement
ads
Scroll To Continue with Content

“Kami ingin memberikan kesempatan kepada para mahasiswa yang memerlukan bantuan studi di seluruh Indonesia. Khusus untuk Beasiswa Da’i, ini merupakan hasil kerja sama dengan Majelis Tabligh PP Muhammadiyah, dan harapannya akan ada banyak calon mahasiswa yang berkuliah dan Insya Allah akan memperkuat dakwah Islam serta Persyarikatan Muhammadiyah,” ujar Faris.

Faris mengungkapkan bahwa jumlah nilai total yang akan disalurkan ini belum termasuk jumlah dari nominal beasiswa Da’i, karena akan dibuka kesempatan bagi jamaah untuk ikut berdonasi dan memberikan beasiswa. Ia pun berharap agar seluruh beasiswa yang disalurkan dapat menjadi keberkahan bagi seluruh masyarakat.

Secara khusus, Adi Hidayat mendoakan agar UMY dapat menjadi episentrum diantara seluruh Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan ‘Aisyah (PTMA) yang mengawali visi Islam berkemajuan. Ia menyebutkan bahwa ini merupakan salah stu visi terbesar yang ditunjukkan oleh Muhammadiyah, untuk membangun gerakan Islam berkemajuan. Menurut Adi, uraian dari visi tersebut dimulai dari ilmu pengetahuan sebagai awal dari peradaban yang maju. Perguruan tinggi memiliki peran dalam gerakan ini sebagai pusat pengembangan dari ilmu pengetahuan.

“Jadikanlah berbagai pusat pendidikan dan ilmu pengetahuan yang setidaknya dapat mengangkat derajat dalam dua aspek utama, yaitu iman dan wawasan. Ini merupakan standar tolok ukur minimal dari orang yang tinggi derajatnya, di mana iman sebagai bentuk kekuatan moral dan wawasan sebagai bentuk kekuatan intelektual,” jelas Adi.

Adanya standar tersebut menjadi esensi dari sebuah majelis ilmu yang membedakan setiap orang, sebelum dan setelah menghadiri majelis ilmu tersebut. Ia pun menggarisbawahi perlu adanya transformasi dalam majelis ilmu termasuk perguruan tinggi, dari sekadar mentransfer ilmu pengetahuan untuk diketahui menjadi pemahaman berbasis literasi yang siap diimplementasikan di kehidupan.

Golongan elit dari kalangan penuntut ilmu, menurut Adi, adalah golongan yang berusaha serius untuk memahami setiap apa yang dipelajarinya. Ia mendorong para mahasiswa untuk tidak hanya memiliki rasa ingin tahu saja, namun juga memiliki pemahaman.

“Dari pemahaman tersebutlah para penuntut ilmu dapat melakukan riset terhadap kebutuhan daerah asal masing-masing. Anda harus mampu berfikir strategis, masa perkuliahan harus digunakan untuk memahami kebutuhan standar di daerah asalnya, serta mempelajari ilmunya hingga paham. Setelah lulus, pulanglah untuk membangun daerah asal sehingga masyarakatnya tercerahkan dan memiliki semangat membangun yang sama, sehingga tercipta daerah yang berkemajuan,” pungkas Adi.

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow