UAD Persembahkan Kado untuk Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke-48 berupa Buku

UAD Persembahkan Kado untuk Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke-48 berupa Buku

Smallest Font
Largest Font

BANTUL – Universitas Ahmad Dahlan atau UAD meluncurkan buku Dakwah Muhammadiyah dalam Masyarakat Digital: Peluang dan Tantangan pada Jumat (11/11). Peluncuran buku diselenggarakan di Amphitarium Gedung Utama Kampus 4 UAD dan dihadiri oleh beberapa tamu undangan, seperti Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) dan Pimpinan Wilayah โ€˜Aisyiyah (PWA) Daerah Istimewa Yogyakarta.

Penulisan buku dilatarbelakangi oleh kegiatan seminar pra-Muktamar yang digelar di UAD. Para narasumber termasuk Rektor UAD Dr. Muchlas, M.T. berinisiatif mengumpulkan gagasan yang telah dipaparkan untuk disatukan dalam sebuah buku. Buku tersebut menjadi kado dari UAD jelang perhelatan Muktamar Muhammadiyah dan โ€˜Aisyiyah ke-48 di Surakarta, pada tanggal 18 โ€“ 20 November 2022 mendatang.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Dalam sambutannya, Muchlas mengatakan jika saat ini bangsa Indonesia tengah menghadapi semesta digital. Terdapat dua pilihan yang ada, yaitu hanyut atau terdisrupsi dan menjadi disruptor atau pemberi pengaruh.

โ€œSemua hal yang terkait dengan semesta digital harus dimanfaatkan untuk memperkuat dakwah persyarikatan Muhammadiyah,โ€ terang Muchlas.

Prosesi peluncuran buku juga dilakukan secara resmi oleh Muchlas yang juga merupakan Ketua Majelis Pustaka dan Informasi (MPI) Pimpinan Pusat Muhammadiyah. Kemudian, dilanjutkan dengan penyerahan buku secara simbolis kepada perwakilan PWM dan PWA DIY.

Acara dilanjutkan dengan pemaparan ulasan buku oleh dua narasumber hadir, yakni Ketua Majelis Tabligh PP Muhammadiyah Fathurrahman Kamal, Lc., M.Si. dan Rektor Universitas Islam Indonesia Prof. Dr. Fathul Wahid, Ph.D.

Melalui buku tersebut, diharapkan dapat mencerminkan ide dan gagasan tentang bagaimana kader Muhammadiyah memanfaatkan media digital untuk mengakselerasi dakwah persyarikatan. โ€œJangan sampai kehilangan autentisitas dan substansi dalam berdakwah,โ€ tutup Muchlas. (*)

Wartawan: Dzikril Firmansyah

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow