Kampus

Kampus

MediaMU.COM

Apr 27, 2024
Otomatis
Mode Gelap
Mode Terang
Breaking
Lebih dari 30 Negara Siap meriahkan Festival Budaya Internasional UMY Syawalan Jadi Momentum UMY Silaturahmi dengan Guru BK SMA/MA/SMK Se-DIY Pertama Kali! UAD akan Adakan Shalat Idulfitri di Lapangan Bola UMY Berikan 1700 Bingkisan Idulfitri kepada Guru TK ABA dan Muhammadiyah Tim Dosen UAD Dampingi Usaha Pasir Kucing BUMKal Hargomulyo Gunung Kidul Dosen Vokasi UMY Tingkatkan Pengelolaan Keuangan PMI di Taiwan Bertambah Tiga, Guru Besar UMY Kini Jadi yang Terbanyak di Antara PTS se-DIY Lima Mahasiswa UMY Lolos Seleksi Indonesian International Student Mobility Awards 2024 Dalam Industrial Gathering Forum, Lulusan UMY Dinilai Memuaskan Oleh Mitra Kerja UMY Buka Peluang Kerja Sama Baru Dalam Kunjungannya ke Brunei Darussalam UKM Tapak Suci UMY Rebut 6 Emas & Gelar Pesilat Terbaik Ramadhan Hadir Lagi, Mahasiswa Penuhi Kajian Masjid KH Ahmad Dahlan UMY UMY Bagikan 5000 Takjil kepada Mahasiswa Secara Drive Thru Selama Ramadhan Kompetisi Robotik Jadi Ajang Teknik Elektro UMY Wujudkan Indonesia Emas Respons Perubahan Iklim dan Hubungannya dengan Sektor Konstruksi, Wasekjen PII Beri Pesan 38 Insinyur Baru UMY Untuk Jaga Lingkungan UAD Kembali Pelopori Pemberian Jabatan Fungsional Tenaga Kependidikan Jadi Tujuan Wisata, UMY Ajak Siswa SMA Nikmati Suasana Berkuliah di UMY 1.253 Mahasiswa UMY Diwisuda, LLDIKTI : Sukses Tak Hanya Soal Ijazah Tapi Juga Kecerdasan Mental Dengan Program ‘Polisi’ Tim KKN UAD Tingkatkan Minat Literasi Anak-anak Berdayakan Warga, Tim KKN UAD Sosialisasi Pemanfaatan Limbah Kulit Singkong Jadi Keripik

Pelatihan Pembuatan Konten Dakwah Digital bagi IPM Bangka Belitung dan Kendari

YOGYAKARTA — Teknologi digital saat ini berkembang semakin pesat. Pada masa revolusi 4.0 manusia secara umum memiliki gaya hidup yang tidak bisa lepas dari perangkat serba elektonik. Magister Pendidikan Agama Islam (MPAI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) disuport Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UAD menyelenggarakan Pelatihan Pembuatan Konten Dakwah Digital secara daring pada Ahad 13 Juni 2021.

Sasaran kegiatan adalah generasi muda untuk meningkatkan potensi dalam berdakwah dengan media digital. Pengabdian Masyarakat ini diikuti Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) dari Bangka Belitung dan Kendari.

 “Generasi millenial sangat dekat dan akrab dengan media digital. Pemanfatan media digital dalam dunia dakwah agar dakwah perlu dikemas menarik dan mudah diterima kaum milenial,” kata Dr. Wantini, M.Pd.I., Ketua Pelaksana Pengabdian Masyarakat.

Tiga materi bahasan dalam pelatihan ini adalah:

Pertama, peran pemuda Islam. Pelajar dan pemuda Islam memiliki sekurang-kurangnya empat peran dalam kehidupan sebagai agen perubahan, ujung tombak Islam, sebagai generator, dan sebagai nahkoda dakwah Islam.

Kedua, konten dakwah millenial mencakup tiga aspek yaitu akidah, ibadah, dan muamalah. Konten-konten yang penting dan sesuai dengan pelajar dan pemuda adalah mengidolakan Rasulullah SAW, mengerjakan ibadah wajib dimanapun dan kapanpun, serta menjadi pribadi yang ksatria (kuat, semangat, trampil, riang, inovatif, dan amanah).

Ketiga, pembuatan konten dakwah digital yang menarik dan mudah diterima kaum millenial. Banyak dilakukan praktik pembuatan konten dakwah digital dengan menggunakan desain yang menarik.

Kegiatan ini diharapkan mampu menumbuhkan pemuda Islam dengan jiwa yang penuh optimisme dalam berdakwah dan mampu menggunakan media digital sebagai media berdakwah. Selain itu, meningkatkan kemampuan IPM menjadi muballigh muda yang profesional dengan konten dan media yang lebih mudah diterima generasi millenial. (hr)

Comment

Your email address will not be published

There are no comments here yet
Be the first to comment here