Program Pengembangan Literasi AIK Pada Anak SD Mukrosa Bantul

Program Pengembangan Literasi AIK Pada Anak SD Mukrosa Bantul

Smallest Font
Largest Font

BANTUL — Program Pengabdian pada Masyarakat kembali diadakan. Kali ini di SD Muhammadiyah Wonokromo 1, Pleret, Bantul, Yogyakarta, hari Kamis (15/9), dengan tema: Pengembangan Literasi Al-Islam dan Kemuhammadiyahan (AIK) pada Anak. Agenda full day workshop tersebut diikuti dengan aktif dan antusias oleh kepala sekolah, guru dan staf di SD Muhammadiyah Wonokromo 1 yang berjumlah 13 peserta.

Workshop yang berlangsung mulai pukul 11.00 WIB sampai dengan pukul 15.00 WIB merupakan rangkaian kegiatan Program Pengabdian Pada Masyarakat yang diusung oleh Tim dosen Prodi Pendidikan Bahasa Inggris dan Pendidikan Agama Islam, terdiri dari Soviyah, S.Pd., M.Hum., Fadlurahman, S.Pd.I., M.Pd., dan Nur Rifai Akhsan, M.Ed. Selain itu, terdapat dua mahasiswa, yakni Muhammad Arifin dan Muhammad Thoha Ilyas.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

“Kegiatan pengabdian pada masyarakat dengan tema pengembangan literasi AIK pada anak ini kami selenggarakan dengan pemikiran di tengah arus informasi yang sangat kuat dan massif seperti saat ini, memiliki dasar karakter religious dan akhlak mulia, yang merupakan esensi AIK, adalah hal yang sangat penting bagi anak agar mereka memiliki kemampuan untuk memilah dan memilih informasi dengan baik. Karena itu, kemampuan literasi AIK anak perlu dikembangkan sejak diniโ€ tukas ketua Tim PPM PBI UAD, Soviyah, S.Pd., M.Hum.

Lebih lanjut, Soviyah juga menyampaikan Program PPM tersebut dilaksanakan selama Bulan September 2022 dalam beberapa tahap, antara lain: 1) Tahap need analysis dan koordinasi dengan pimpinan SD Muhammadiyah Wonokromo 1 yang dilakukan secara online melalui G-meet; 2) Tahap pemaparan materi tentang konsep AIK dan pengembangan literasi anak; 3) Tahap praktik membuat desain program literasi AIK di sekolah; dan 4) Tahap pendampingan. 

Kedepannya, program kemitraan antara UAD dan SD Muhammadiyah Wonokromo 1 ini diharapkan akan berlanjut dalam bentuk penjajagan kemungkinan penyelenggaraan kegiatan-kegiatan lain yang berkaitan dengan program literasi di sekolah seperti penyelenggaraan kegiatan storytelling dan pelatihan menulis bagi guru. (*)


Sumber: Tim Pengabdian UAD

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow