Penguatan Metopen untuk Mahasiswa PBI UAD
YOGYAKARTA — Berlangsung mulai hari Jum’at, 17 Agustus 2018 sejumlah mahasiswa PBI S1 UAD yang terseleksi nampak antusias mengikuti workshop penguatan metode penelitian yang akan mereka ikuti selama tiga hari.
Kegiatan ini bertempat di kampus utama UAD, ring road selatan, Yogyakarta.
Dengan pemateri workshop ini Drs. Bambang Widi Pratolo, Ph.D. Dosen PBI UAD alumni Monash University, Australia.
Menurut penyelenggara, Khafidhoh, M.Pd. acara ini dilaksanakan untuk mempersiapkan mahasiswa sehingga memiliki publikasi ilmiah yang baik, dan diharapkan dapat menjadi inisiasi penelitian payung.
” Program ini lahir dari kenyataan bahwa mahasiswa pada umumnya belum cukup mumpuni dalam hal metode penelitian. Alhamdulillah, dalam mengikuti kegiatan ini anak-anak antusias, bahkan mereka berkomitmen untuk mengikutinya sampai selesai lengkap dengan tindak lanjutnya nanti.” Tutur Khafidhoh kepada mediamu.com.
Lebih lanjut ia berharap kegiatan ini bisa menjadi program prioritas tahunan yang dikelola dengan baik dan bisa bersinergi dengan program lain yang relevan seperti penerbitan jurnal dan lain-lain.
Workshop ini dilaksanakan dalam tiga tahapan. Pada hari pertama berupa penguatan materi metopen, pembentukan kelompok penelitian ditambah dengan penentuan dosen pembimbing. Pada hari kedua, bimbingan intensif per kelompok dengan pembimbing. Dan di tahap ke tiga adalah penyelesaian proposal, dan rencana tindak lanjut.()
What's Your Reaction?
-
Like
-
Dislike
-
Funny
-
Angry
-
Sad
-
Wow