KKN Alternatif UAD Adakan Jalan Sehat untuk Warga

KKN Alternatif UAD Adakan Jalan Sehat untuk Warga

Smallest Font
Largest Font

YOGYA – KKN Alternafif 75 Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Unit VI.C.2 mengadakan jalan sehat sebagai kegiatan penutupan KKN, Ahad (19/12). Jalan sehat merupakan salah satu program kerja di bidang keolahragaan unit ini.

Acara dimulai pukul 06.40 WIB dengan pemotongan pita oleh Wirantono, Ketua RW 10 Sindurejan, Patangpuluhan, Wirobrajan. Adapun rute jalan sehat dimulai dan diakhiri di RTH Winongo.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Jalan sehat ini diikuti 99 warga RW 10 dengan rincian 35 dewasa, 36 anak-anak, 20 remaja, dan 8 mahasiswa KKN. Kegiatan ini berlangsung dengan menggunakan protokol kesehatan yang ketat untuk mencegah penularan virus Covid-19.

“Selain melaksanakan program kerja bidang olahraga kegiatan ini untuk meningkatkan imunitas selama masa pandemi, sehingga tubuh tidak mudah terserang virus atau penyakit,” kata Avanti Vera Risti Pramudyani, M.Pd., Dosen Pembimbing Lapangan Unit VI.C.2.

Selain itu, kegiatan ini juga dapat meningkatkan kesehatan baik fisik maupun mental karena dapat melepas kejenuhan dan kepenatan setelah adanya pembatasan kegiatan di masa pandemi ini.

Mahasiswa KKN juga membagikan doorprize kepada peserta jalan sehat yang dimulai dengan pengambilan kupon pertama secara acak oleh Wirantono. Hadiah utama dimenangkan salah satu warga RT 48.

Kegiatan ini dapat berjalan dengan meriah dan lancar karena ada kerjasama yang baik dari mahasiswa KKN Alternatif 75 dengan masyarakat. (*) 

Kontributor: Hana Eka Pertiwi
Editor: Heru Prasetya

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow