Mahasiswa UAD Ikuti Pendidikan Bela Negara

Mahasiswa UAD Ikuti Pendidikan Bela Negara

Smallest Font
Largest Font

YOGYAKARTA — Pendidikan Bela Negara (PBN) bagi mahasiswa UAD tahun 2019 diadakan Biro Kemahasiswaan dan Alumni (Bimawa) UAD Yogyakarta bekerja sama dengan Resimen Induk Daerah Militer (Rindam) IV/Diponegoro, Magelang, Jawa Tengah, pada 21 – 24 Oktober 2019, diikuti 140 orang mahasiswa baru dan lama semester 3 – 7.

Peserta PBN yang didampingi 20 orang mahasiswa dari Kesatuan Resimen Mahasiswa UAD Yogyakarta mengikuti kegiatan di Rindam IV/Diponegoro, Magelang, Jawa Tengah, setelah dilepas Wakil Rektor III Dr Abdul Fadlil, MT bersama Kepala Biro Kemahasiswaan dan Alumni (Bimawa) UAD Dr Dedi Pramono, M.Hum pada 21 Oktober 2019 siang di Kampus 4 UAD.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Kegiatan yang baru pertama kalinya diselenggarakan UAD Yogyakarta ini, dikatakan Abdul Fadlil, bertujuan untuk membentuk mahasiswa agar memiliki sikap mental yang kuat, disiplin tinggi, cinta tanah air, peduli, rela berkorban, bertanggung jawab, dan bertakwa.

Sementara itu, peserta PBN diserahkan pada 22 Oktober 2019 pagi oleh Danang Sukantar, MPd selaku Kepala Bidang Pengembangan Kemahasiswaan Biro Kemahasiswaan dan Alumni (Bimawa) UAD dan diterima langsung Komandan Rindam IV/Diponegoro Kolonel Inf Amrin Ibrahim, SIP.

Melalui kegiatan itu, Komandan Rindam IV/Diponegoro Kolonel Inf Amrin Ibrahim, SIP berharap para mahasiswa memiliki sikap, mental, disiplin, loyalitas dan berwawasan kebangsaan serta memiliki kemampuan menjalankan tugas dan tanggungjawab.

Menurut Danang Sukantar, M.Pd, Kepala Bidang Pengembangan Kemahasiswaan Biro Kemahasiswaan dan Alumni (Bimawa) UAD, kegiatan yang pembiayaannya ditanggung kampus ini untuk memberikan tambahan wawasan mahasiswa UAD Yogyakarta.

“Selain itu meningkatkan sikap disiplin, membentuk jiwa kebersamaan, membentuk mental dan fisik yang tangguh, menanamkan rasa kecintaan kepada bangsa dan rasa patriotisme serta membentuk insan yang beriman dan bertakwa,” kata Danang Sukantar, Kamis (26/12/2019).

Di akhir acara dilaksanakan kebulatan tekad membangkitkan atau menanamkan nilai-nilai nasionalisme cinta tanah air serta membela bangsa dan negara Indonesia. (Anne Rochmawati)

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow