KKN UAD Dirikan Rumah Pangan Lestari di Bongoskenthi

KKN UAD Dirikan Rumah Pangan Lestari di Bongoskenthi

Smallest Font
Largest Font

BANTUL — KKN UAD yang berlokasi di Padukuhan Bongoskenthi mempunyai program kerja yang melibatkan masyarakat sekitar. Program tersebut dinamakan Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL), mempunyai tujuan utama yaitu mewujudkan ketersediaan pangan serta memenuhi gizi keluarga.

Selain mewujudkan ketersediaan pangan serta memenuhi gizi keluarga, program kerja KRPL juga memanfaatkan pekarangan rumah yang kosong. Unit KKN UAD yang berlokasikan di Bongoskenthi, bekerja sama dengan Kelompok Wanita Tani (KWT) untuk mewujudkan program kerja tersebut, Sabtu (27/8).

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Sebelumnya KWT belum terbentuk, ibu-ibu warga Bongoskenthi hanya membuat perkumpulan kegiatan menjadi pertanian kelompok Ibu-ibu, seperti penanaman sayur, pete, dan lain-lain di setiap rumah anggota. Maka dari itu, perkumpulan Ibu-ibu mengadakan pembentukan KWT sekaligus diadakan pemilihan kepengurusan beranggotakan 10 orang. Untuk stuktural kepengurusannya diketuai oleh Etik Handayani, wakil Ismar, Sekretaris Khasanah dan Asminah, Bendahara Jumardiah dan Mujiah.

Ada lebih 200 bibit dan media tanam telah disiapkan oleh KKN UAD unit VII.C.1 yang akan diberikan untuk program kerja KRPL. Bibit tersebut terdiri dari: cabai, terong, tomat, sereh, biji kemangi, biji caisim, dan biji pare. Tahap awal penanaman adalah menyiapkan polybag yang diantaranya menggunakan bungkus minyak sebagai polybag dalam rangka memanfaatkan limbah plastik. Kemudian, media tanam dicampur dengan pupuk kandang, lalu pindahkan bibit dan media tanam ke polybag.

Kegiatan ini diselenggarakan di kediaman Ibu Khasanah selaku sekretaris KWT sekaligus pemilik lahan dan diikuti oleh Kepala Dukuh Bongoskenthi, pengurus KWT, dan KKN UAD unit VII.C.1. (*)


Sumber: Tim KKN UAD unit VII.C.1 

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow